TANGGAMUS__Biro Media Tanggamus (BMT) beserta beberapa anggota lainnya bersilahturahmi dengan Bupati Tanggamus Hj. Dewi Handajani, diruangan Bupati Tanggamus, Senin, 31/12/18.
Tujuan diadakan silahturahmi ini untuk mempererat hubungan antar Bupati dan Wartawan, khususnya untuk Organisasi Biro Media Tanggamus, yang terdiri dari 16 Anggota Biro Media Tanggamus, kata Ketua BMT, Hendri Medinas.
Pertemuan,selain ajang silaturohmi juga merupakan ajang tanya jawab dan saling sapa dalam suasana kekeluargaan.
Pada pertemuan kepada bunda dewi menyampaikan program Pemkab Tanggamus yang prorakyat dan baru terserap beberapa persen dikarenakan ini masih transisi dan baru berjalan beberapa bulan. Selaintali sirahturahmi BMT siap mendukung program-program Bupati Tanggamus, selagi itu untuk kepentingan kita bersama khususnya Masyarakat Tanggamus yang kita cintai, dan BMT akan menjadi penyambung lidah antara Bupati dan Masyarakat, Pungkasnya.
Dalam Silahturahmi Bupati Tanggamus Hj. Dewi Handajani mengharapkan, agar pemberitaan yang disajikan bisa selaras dan seimbang serta mempunyai nilai positif diharapkan dapat menarik investasi masuk ke Tanggamus. Hal tersebut disampaikan Bupati Tanggamus, Dewi Handajani pada saat silaturahmi bersama BMT di ruangan kerjanya, Senin(31/12).
Selain itu juga Dewi mengatakan, Media adalah ujung tombak dengan adanya media atau Wartawan kita bisa mudah mendapatkan informasi positif ataupun negatif. Dia berpesan kepada massarakat Tanggamus,bahwa bunda Dewi dan Sape’i menitipkan program yang prorakyat ini untuk di kawal,didukung dan di jaga bersama demi kemajuan Tanggamus kedepan.(Adi)