Gisting – Mewakili Bupati Tanggamus Hj. Dewi Handajani, SE.MM., Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Dan Desa Kabupaten Tanggamus Idham Khalid, AZ, SH.,MM., membuka secara resmi kegiatan Pelatihan Ketua TP PKK Pekon di Aula Serumpun Padi Gisting, Selasa (12/11)
Hadir dalam kegiatan tersebut Ismaniar Rahman Sakti Wakil Ketua 4 TP PKK Kabupaten Tangganus, Evi Yunianty,SE.MM., Kabid Bina Lembaga Pengembangan Dan partisipasi Dinas PMD, Reyhan,Sekcam Gisting, Nara Sumber, Wahyu Widayati, Retno Ningsih, Fariza Razi, dari PKK Tanggamus.
Berdasarkan laporan Kepala Dinas PMD yang disampaikan oleh Kabid Evi Yunianty bahwa tujuan diadakan kegiatan ini adalah untuk meningkatkan mutu dan pengembangan kinerja bagi Ketua TP PKK Pekon.
Pembinaan ini akan dilaksanakannselama dua hari dari tanggal 12 dan 13 Nopember 2019. Dengan peserta pada hari pertama dari Kecamatan Pulau Panggung, Semaka, Pugung dan Gisting.
Dan untuknpembinaan hari kedua dari Kecamatan Kelumbayan, Kelumbayan Barat, Bulok Cukuh Balak, Air Naningan, Ulu Belu dan Sumberejo.
Sementara itu dalam sambutannya Ketua TP PKK Kabupaten Tanggamus yang disampaikan oleh Wakil Ketua TP PKK mengatakan dalam rangka meningkatkan Kapasitas, Kualitas gerakan PKK diharapkan ikut serta melaksanakan pembangunan nasional, mengingat sasaran pembinaan kelembagaan PKK adalah Ketua TP PKK Pekon diharapkan nantinya peserta dapat merealisasikan program kerja dan kegiatan dengan baik.
“untuk itu saya mengajak kepada TP PKK Pekon untuk bangkit dan memiliki semangat untuk mengadakan pembenahan administrasi dan memajuka perekonomian masyarakat desa serta mengatasi kesenjangan pembangunan nasional dan memperkuat masyarakat Desa sebagai subjek pembangunan” harapnya
Kemudian dalam arahannya Bupati Tanggamus menyampaikan dan berpesan kepada seluruh peserta pembinaan TP PKK untuk dapat mengikuti acara tersebut dengan baik.
Kemudian, Pemberdayaan masyarakat melalui gerakan PKK merupakan upaya memandirikan masyarakat dan bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan menuju terwujudnya keluarga yang beriman dan bertaqwa, berakhlak mulia dan berbudi luhur, sehat sejahtera, maju dan mandiri, kesetaraan dan keadilan gender serta kesadaran hukum dan lingkung.
“untuk itu saya mohon dukungan PKK untuk saling bahu membahu saling mengingatkan akan tugas dan tanggung jawab kita selaku pengemban yang diberikan amanah untuk majunya sebuah lembaga TP PKK dapat ber inovasi, kreasi, memotifasi” pungkasnya
Di akhir kegiatan usai hadiri beberapa rangkaian kegiatan lain, Wakil Bupati AM.Syafi’i, S.Ag., menyempatkan diri memberikan himbaun kepada para peserta kegiatan.
Dalam kesempatan itu Wakil menghimbau kepada para Ketua PKK Pekon agar dapat aktif mengawal kegiatan PKK agar dapat terakomodir dalam anggaran Dana Desa.
Sebagai seorang istri Pejabat dipekon bersikaplah sebagai layaknya istri pejabat yang mendorong suami agar bekerja melaksanakan program dengan dana desa sesuai dengan aturan yang berlaku.
“jadilah pembisik, pengarah yang baik bagi suami, sehingga Dana Desa bisa direalisasikan dengan benar, sehingga dana desa bukan menjadi musibah tetapi menjadi berkah bagi kelancaran pembangunan di pekon” harap Wakil